Kamis, 09 Juli 2015

Snack Terkenal dari Negeri Sakura, Jepang


Haiiiii minna ketemu lagi sama kita :)

Okay, kali ini kita akan berbicara tentang snack...


Seperti yang sudah kita semua tahu, snack adalah makanan ringan yang biasa dimakan untuk mengganjal perut atau alasan lainnya *yaa taulaah siapa tau ngemil sambil nonton movie... Seru kan tuuh??*


Ternyata, snack dari setiap negara memiliki perbedaan dan keunikannya masing-masing. Sekarang kita akan bicara soal snack dari Jepang.


Jepang yang memiliki julukan negeri Sakura *karena banyaknya bunga Sakura yang menghiasi semua bagian di jalan-jalan Jepang* dan negeri matahari terbit *bahasa jepangnya Jepang adalah nippon, yang juga berarti matahari terbit.


Jepang memiliki banyak jenis snack yang tidak bisa kita temukan di tempat lain *mungkin hanya ketemu di tempat-tempat khusus aja*. Banyak rasa yang hanya bisa dirasakan di Jepang , yang bisa dinikmati mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.


Dengan rasa yang variatif dan lezat menjadi magnet tersendiri untuk para wisatawan yang singgah atau berlibur di Jepang. Mungkin kalau kita pada berpikir buat jalan-jalan ke Jepang, pasti makanan khas Jepang yang jadi buruan adalah makanan terkenal seperti sushi (nasi gulung dengan nori (rumput laut) beserta daging ikan mentah dan wasabi (sambal hijau khusus untuk sushi agar daging ikan tidak amis)), okonomiyaki (pizza khas Jepang), ramen (ingat anime Naruto? Naruto yang senang makan ramen khas Ichiraku? Nah, ramen tuuh sejenis mie khas Jepang), sup miso (sup yang berisi makanan laut, sayuran, dan bumbu miso (bumbu yang terbuat dari fermentasi rebusan kedelai, beras, atau campuran keduanya dengan garam gitu kayaknya).


Tapi kita juga harus coba jajanan yang terkenal, murah, enak, dan menyenangkan *menyenangkan buat dipakai hunting-hunting*. Check it out! :D




1. Pocky
Whaattt??? Yakin Pocky itu jajanan khas Jepang? Yakin sekali dong... Karena Pocky asalnya dari Jepang. Snack ini sangat mudah dimakan dan dapat dibawa kemana saja karena ukuran kemasan yang sedang tidak akan memakan tempat di tas kita. Kita dapat menikmati kelezatan Pocky dimana saja. Pocky adalah snack berupa stik yang dibaluti oleh krim coklat yang lezat. Sekarang, kita bisa menikmati semua rasa dari Pocky seperti coklat susu, coklat putih, pisang, stroberi, dan rasa lain.

2. Senbei
 Kata ini mungkin asing buat kita. Senbei adalah makanan ringan yang terbuat dari beras yang berbentuk seperti kraker. Senbei terbuat dari nasi yang di panggang. Rasanya enak, dengan hampir setiap rasanya berupa asin (kalau di Jepang disebut "Sarada"), saus kedelai, gula, udang, atau rumput laut. Kita juga bisa menemukan bentuk Senbei dalam ukuran yang tebal, dan yang tipis. Beberapa Senbei ada yang berukuran kecil seperti koin sampai ada yang besar seperti piring. Rasanya sangat lezat dan dapat memuaskan segala usia.


3. Kibidango
Kibidango permen beras kuno yang memiliki sejarah yang panjang dalam kebudayaan dan literatur Jepang. Nama Kibidango diberikan setelah kota Kibi, yang menciptakan Kibidango dan akhirnya terkenal Kibidango ini ditautkan dengan cerita rakyat seperti Momotaro. Kibidango terbuat dari beras yang lengket, gula, pati atau kanji, dan sirup, dan mempunyai tekstur gula-gula yang kenyal. Kibidango dapat ditemukan di semua toko di Jepang.

4. Kinakobo
Kecil-kecil manis, itulah Kinakobo. Kinakobo sangat langka ditemukan di negara lain diluar Jepang. Bahan utama pembuatan Kinakobo adalah Kinako. Kinako itu sejenis kacang kedelai yang dihaluskan sampai menyerupai bubuk. Resep pembuatan Kinakobo sangat mudah, hanya sirup, gula, dan kinako. Setelah bahan sudah terkumpul, aduk semua bahan hingga menjadi satu, lalu gabungkan ke stik kecil dengan banyak rasa. Walaupun Kinakobo bertubuh mungil, tetapi Kinakobo memiliki rasa yang spektakuler dan memiliki banyak manfaat kesehatan daripada permen lainnya.

5. Umaibo
Snack jagung renyah ini bisa kita temukan dalam rasa asin dan manis. Pas untuk anak-anak, dan dapat kita bawa kemana-mana di dalam tas. Umumnya, varian rasa yang sering bisa kita temukan di Jepang yaitu mentaiko (lapis tuna pedas), jagung manis, atau ada juga rasa rumput laut. Umaibo ini mengingatkan kita snack dari Amerika, yang juga sudah ada di Indonesia, yaitu... Cheetos! Jadi, Umaibo ini mirip sama Cheetos.


6. Miyako Konbu
Kita pasti pernah membayangkan permen yang manis. Betul bukan? Ada makanan manis khas Jepang yang umurnya sangat tua, dan sudah dinikmati oleh banyak orang selama lebih dari 100 tahun ! Wow!! Inilah Miyako Konbu ! Makanan ringan ini memiliki rasa khas zaman dahulu. Maksudnya ?? Pada zaman dahulu rasa manis itu seperti kenyal, gurih, dan menyehatkan. Makanan ini kaya akan rasa umami, rasa kelima yang dipercayai ada oleh bangsa Jepang.

7. Edo Dagashi
Stik gandum kembung ini memiliki tekstur dan wujud yang miriip dengan Umaibo, hanya saja Edo Dagashi biasanya dijual dalam bentuk yang besar, dan memiliki jumlah yang banyak. Edo Dagashi ini adalah snack khas zaman Edo yang murah dan lezat. Edo Dagashi merupakan puff manis yang kuno, dengan rasa yang lezat, terbuat dari gula yang berbeda, yang tersedia rasa dalam jumlah yang besar yang dapat meleleh dalam mulut... Sluurppp... Edo Dagashi hanya tersedia dalam waktu-waktu tertentu saja, jadi begitu lihat Edo Dagashi di toko, langsung serbuu!!!


8. Big Katsu
Big Katsu terinspirasi dari makanan tonkatsu, daging babi goreng. Kalau Big Katsu, kita bisa menemukan rasa daging babi goreng yang ditekan ke dalam pinggan yang datar. Big Katsu mengandung daging babi dan saus dalam jumlah yang besar, untuk ukuran snack yang kecil. Dan kita bisa menikmatinya hanya dengan seharga permen manis biasa. Yipiie!!

9. Grilled Eel Snack (atau artinya adalah Snak Lele Panggang)
Untuk para penduduk yang bermukim di luar Jepang, makanan ini akan menjadi makanan untuk para petualang rasa. Kenapa?? Untuk rasa, yaah seperti yang kalian tahu, seperti judulnya, grilled eel atau ikan lele panggang khas Jepang, yang disebut "Unagi". Snack ini sangat kenyal dan kaya akan rasa asin dan rasa ikan! Yup! Makanan ini juga menyehatkan lho. Karena, ikan lele kaya akan vitamin E. Seru bukan?


10. Sobaboro
Sobaboro adalah kue kering yang terbuat dari soba atau gandum hitam yang rasanya sangat manis di mulut dan renyah. Sobaboro menjadi terkenal setelah Perang Dunia Kedua Akan lebih nikmat memakan Sobaboro bila ditemani oleh teh khas Jepang.


Jika kamu menikmati makanan ringan khas Jepang yang lain, kamu bisa memasuki banyak toko makanan di Jepang dan kamu bisa menemukan semua jenis snack khas Jepang. Bisa-bisa kita tidak bisa berhenti mengunyah snack itu... Wkwkwkwk :D

Untuk perjalanan kalian di Jepang, cobalah beberapa snack, beberapa rasa akan menarik kamu untuk terkejut (terkejut karena rasanya yang fantastis! Enakkk) dan snack-snack yang menawan hati itu akan membuat kamu merasa melayang di udara :)






Kyaku Ishida-

1 komentar:

  1. Wahhhhh kakoi....
    Aku baru tau kalau banyak sekali snack jajan khas Jepang ya ^^
    Ijin copas ya Kak Ishida :)

    BalasHapus